Article

Minggu, 10 Februari 2013

Proses Las GMAW (Gas Metal Arc Welding)

Definisi GMAW
Proses penyambungan dua material logam atau lebih menjadi satu melalui proses pencairan setempat, dengan menggunakan elektroda (wire rodfiller metal) yang sama dengan logam dasarnya (base metal) dan menggunakan gas pelindung (inert gas).

Gas Shielded Welding

Sejarah dan perkembangan GMAW
Proses las MIG  sukses dikembangkan oleh Battele Memorial Institute pada tahun 1948 dengan sponsor Air Reduction Company. Las MIG pertama kali dipatenkan pada tahun 1949 di Amerika Serikat untuk pengelasan alumunium. Keunggulannya adalah penggunaan elektroda yang berdiameter lebih kecil dan sumber daya tegangan konstan (constant-voltage power source) yang telah dipatenkan sebelumnya oleh H.E. Kennedy.

Pada tahun 1953, Lyubavskii dan Novoshilov mengumumkan penggunaan proses las MIG menggunakan gas CO2 sebagai gas pelindung. Mereka juga menggunakan gas CO2 untuk mengelas besi karbon. Gas CO2 dicampur dengan Gas Argon yang dikenal  sebagai Metal Active Gas (MAG), yang kemudian berkembang menjadi proses las MAG.

Contoh Aplikasi GMAW


Kelebihan GMAW
Proses Pengelasan GMAW memiliki performance dan hasil yang sangat baik.
Pada umumnya proses pengelasan GMAW memiliki beberapa kelebihan, yaitu :

  • Efisiensi tinggi dan proses pengerjaannya cepat.
  • Dapat digunakan untuk semua posisi pengelasan (welding position).
  • Tidak menghasilkan slag atau terak, layaknya yang terjadi pada las SMAW/MMAW.
  • Memiliki jumlah deposit (deposition rates) yang lebih tinggi dibandingkan SMAW.
  • Proses pengelasan GMAW sangat cocok untuk pekerjaan konstruksi.
  • Membutuhkan sedikit pembersihan setelah pengelasan.
Kelemahan GMAW
Pada proses pengelasan GMAW memiliki beberapa kelemahan , antara lain : 
  • Wire-feeder  memerlukan pengontrolan yang continuo.
  • Sewaktu waktu dapat terjadi Burnback.
  • Cacat las porositi/lubang-lubang kecil sering terjadi akibat pengunaan gas pelindung yang kualitasnya tidak baik.
MIG vs MAG
Proses GMAW
Proses pengelasan GMAW, panas dari proses pengelasan ini dihasilkan oleh busur las yang terbentuk diantara elektroda kawat (wire electrode) dengan benda kerja. Selama proses pengelasan, elektroda akan meleleh kemudian menjadi deposit logam las dan membentuk butiran las (weld beads). Gas pelindung digunakan untuk mencegah terjadinya oksidasi  dan melindungi hasil las selama masa pembekuan (solidification).


Skema Peralatan GMAW

 

3 komentar:

  1. Hi,
    I have come across your blog through search and found it is really great with lost of informative MIG welding stuff & welder, thanks for sharing with us.

    We are leading stainless steel wires manufacturers engaged in MIG Wire, TIG Wire,MIG Welding, TIG Welding

    BalasHapus